Kolom Investasi Kerjasama

Selamat Datang Dan Berbagi Ilmu Pengetahuan

Salam kunjung!

Dengan mengunjungi Blog saya, saya berharap anda kan tumbuh jiwa wirausaha baru sehingga tercipta lapangan kerja baru yang tangguh dan berjaya di bumi pertiwi INDONESIA, meski pemerintah kita belum siap untuk konsisten menjalankan pemberdayaan sejati yang berbasis Output/ Hasil nyata dari program yang diterapkan dan berpaku pada laporan / data belaka.

Salam Enterpreneur Sejati!!

Rabu, 03 November 2010

Resep Bubur Ayam

Bahan Bubur Ayam :
300 gram beras, cuci bersih
2.000 ml air
4 lembar daun salam
garam secukupnya

Bahan Kuah Bubur Ayam :
1/2 ekor ayam kampung, potong-potong
2.000 ml air
2 batang serai, memarkan
3 lembar daun salam
1 ruas ibu jari lengkuas, memarkan
minyak goreng secukupnya

Resep Bumbu Bubur Ayam (dihaluskan) :
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1/2 sendok teh merica bubuk
1/2 ruas jari kunyit bakar
garam secukupnya

Pelengkap Bubur Ayam :
kedelai goreng
bawang merah goreng
cakwe iris jalus
kecap asin
seledri iris halus
kerupuk kanji

Cara Membuat Bubur Ayam :
Bubur : Didihkan air, masukkan beras, masak hingga mendidih sambil sesekali diaduk hingga beras hancur. Tambahkan daun salam dan garam, aduk. Kecilkan api, teruskan memasak sambil sesekali diaduk hingga jadi bubur.
Kuah : Didihkan air, masukkan ayam kampung, masak hingga ayam matang.
Panaskan 2 sendok makan minyak goreng, lalu tumis bumbu halus, serai, daun salam, dan lengkuas hingga harum. Angkat, masukkan ke dalam air rebusan ayam, lalu aduk. Masak terus hingga ayam cukup lunak dan bumbu meresap. Angkat ayam.
Goreng ayam (jangan terlalu kering), suwir-suwir dagingnya, sisihkan. Saring kuahnya, sisihkan.
Siapkan mangkuk saji, tuang bubur, beri ayam suwir, taburi kedelai goreng, bawang merah goreng, cakwe, kecap asin, dan beri kuah panas-panas. Tambahkan seledri iris dan kerupuk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Saran, Kritik yang bersifat membangun sangat kami harapkan demi perbaikan informasi